SMKN 2 Metro Siap Luncurkan Produk Tefa via E-commerce

Kota Metro, Ditjen Diksi – SMKN 2 Metro, Kota Metro, Lampung, diketahui terus menguatkan strategi hilirisasi produk-produk unggulan teaching factory (tefa). Di antaranya melalui kerja sama dengan Itech, yakni menyelenggarakan pelatihan digital marketing bagi tenaga pendidik SMKN 2 Metro yang dilakukan secara berkala.

Pelatihan tersebut dilakukan secara bertahap selama 4 minggu, yakni setiap minggunya akan diselenggarakan satu kali pertemuan dengan materi yang berbeda guna melihat progres dari setiap pertemuan. Tahap pertama dilakukan pada hari Senin (4/10) yang dibuka dengan materi mengenai langkah-langkah pembuatan toko di e-commerce maupun platform digital lainnya.

Konsistensi SMKN 2 Metro dalam melahirkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul dan kompeten tidak hanya fokus pada upaya menghasilkan lulusan yang mampu berdaya saing global. Akan tetapi, seluruh tenaga pendidik dan kependidikan diberikan berbagai pelatihan agar dapat mengembangkan potensi diri, sehingga mampu menyalurkan pengetahuan terbaru dan implementasi yang tepat kepada peserta didik.

“Upaya terbaik terus dilakukan. Guru-guru juga kami berikan pelatihan, kami dorong untuk terus berkembang agar bisa menyalurkan ilmunya ke anak-anak. Selain diberikan pelatihan, guru-guru juga kami sertakan untuk magang di industri,” jelas Armina selaku Kepala SMKN 2 Metro.

Ditambah lagi, memasuki era industri 4.0 yang mempengaruhi segala aspek menuju era digitalisasi membuat SMKN 2 Metro juga turut beradaptasi dengan adanya perubahan zaman. Upaya tersebut tidak berhenti hanya pada sebatas pemenuhan produktivitas output produk, melainkan strategi dalam mengenalkan dan memasarkan produk tersebut hingga tidak lagi asing di telinga masyarakat.

“Kami belajar digital marketing supaya bisa dengan tepat memasarkan dan mengenalkan produk-produk unggulan teaching factory,” ujar Wakasek Bidang Humas SMKN 2 Metro Theresia Normawati.

Sejarah perjalanan berdirinya SMKN 2 Metro yang terus bertransformasi menuju lebih baik membuahkan hasil yang terus membaik setiap tahunnya. Mulai dari sekolah perintis hingga akhirnya menjadi SMK Pusat Keunggulan yang mengembangkan produk-produk hasil teaching factory. Kini produk-produk tersebut siap untuk dihilirkan ke masyarakat melalui strategi digital marketing.

Ke depannya, SMKN 2 Metro akan mulai mempromosikan produk-produk lokal hasil teaching factory di berbagai toko pada e-commerce maupun platform digital. (Diksi/Tan/AP)